Temukan informasi tentang Kemendikdasmen, struktur organisasi, dan regulasi
Informasi Profil Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah
Temukan kabar, siaran pers, pengumuman, dan dokumentasi resmi dari Kemendikdasmen
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH KEMENTERIAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH
Informasi Umum
Beranda
Button Icon
Button Icon
PPID
Button Icon Beranda
Button Icon Profil
Temukan informasi tentang Kemendikdasmen, struktur organisasi, dan regulasi
Button Icon
Button Icon
Button Icon Publikasi
Temukan kabar, siaran pers, pengumuman, dan dokumentasi resmi dari Kemendikdasmen
Button Icon PPID
Wamendikdasmen: Jadikan Momen Hardiknas Perkuat Tekad dan Komitmen Majukan Pendidikan Nasional
Wamendikdasmen: Jadikan Momen Hardiknas Perkuat Tekad dan Komitmen Majukan Pendidikan Nasional

Diterbikan pada: 3 Mei 2025

Bagikan:

Gambar Siaran Pers

Hal tersebut diutarakan Wamen Atip saat menjadi pembina upacara di SMAN 3 Bandung, Jawa Barat (2/5). “Pada hakikatnya pendidikan adalah proses membangun kepribadian yang utama, akhlak mulia, dan peradaban bangsa. Pendidikan adalah proses menumbuhkankembangkan fitrah manusia sebagai makhluk pendidikan (homo educandum),” tutur Wamen Atip saat menyampaikan sambutan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah. 

Ia mengungkapkan, untuk mendukung komitmen dalam memajukan pendidikan nasional, Kemendikdasmen telah melakukan langkah-langkah nyata membangun layanan pendidikan yang bermutu. Dimulai dari memperbaiki tata kelola, pembinaan, dan kinerja guru, serta sisi kurikuler seperti Pembelajaran Mendalam (Deep Learning), Pemberlakuan Tes Kemampuan Akademik (TKA), dan pembelajaran koding sampai dengan pendidikan karakter.

Pembangunan Infrastruktur Ekosistem Digital

Usai menjadi pembina upacara di SMAN 3 Bandung, Jawa Barat, Wamen Atip mengikuti Groundbreaking program Perbaikan Sarana dan Prasarana Pendidikan (PSPP), di SD IT Persis Ciganitri Bandung, Jawa Barat, bersama para guru dan siswa, serta Wakil Bupati Bandung, Ali Syakieb; Deputi 1 Bidang Materi Komunikasi dan Informasi, Kantor Komunikasi Kepresidenan, Muhammad Isra Ramli; Kepala BBPMP, Komalasari; Kepala BBGTK, Muhammad Hartono; dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung, Enjang Wahyudin.

”Dengan dimulainya Groundbreaking Program PSPP Tahun 2025 oleh Presiden Prabowo, kita dapat membangun dan merealisasikan visi kita semua: Pendidikan bermutu adalah jalan menuju bangsa maju, demi masa depan Anak Generasi Emas menuju Indonesia Emas 2045,” ucap Wamen Atip, di SD yang menjadi salah satu sekolah percontohan penerima bantuan sarana pendidikan berupa papan interaktif (Smart Board).

Wamen Atip menuturkan bahwa pada era kontemporer, seluruhnya sudah melalui digitalisasi bahkan dunia pendidikan pun masuk dalam era Learning in the Digital World, yakni pembelajaran di dunia digital, dimana melalui teknologi pendidikan juga dapat mengubah proses pembelajaran. ”Melalui teknologi pendidikan, para guru dan murid-muridnya bisa menawarkan gagasan dan peluang baru untuk mengeksplorasi fenomena kompleks, sebuah digital representations of student’s ideas,” tutur Wamen Atip.

Dalam mendukung hal tersebut, Wamen Atip mengatakan, Bapak Presiden Prabowo menjawab seluruh kebutuhan melalui Program Perbaikan Sarpras Pendidikan (PPSP). Selain itu juga terdapat program Digitalisasi Pembelajaran, program Revitalisasi Sekolah dan Program Penyaluran Tunjangan Guru Non-ASN akan direalisasikan secara bertahap di seluruh jenjang satuan pendidikan.

”Jelas, ini adalah kado yang diberikan oleh Bapak Presiden Prabowo melalui Program Prioritas Perbaikan Sarpras Pendidikan. Karena pada hari ini, kita melaksanakan momen groundbreaking pembangunan infrastruktur ekosistem digital bagi guru dan murid-murid di SD IT PERSIS Ciganitri Bandung,” pungkas Wamen Atip seraya menutup sambutannya.

Pada kesempatan ini, Wakil Bupati Bandung, Ali Syakieb, mengatakan bahwa digitalisasi pembelajaran adalah komitmen untuk menyiapkan generasi unggul untuk mengajak siswa dapat berpikir kritis. Namun teknologi tidak dapat berdiri sendiri sehingga diperlukan peningkatan kapasitas guru untuk mendukung jalannya teknologi pendidikan. 

Ia menuturkan, Pemerintah Kota Bandung juga telah merealisasikan bantuan sesuai amanat Presiden Prabowo pada Hari Guru Nasional 2024. "Pesan Bapak Presiden Prabowo, jika tidak boleh ada sekolah yang atapnya runtuh, tidak boleh ada sekolah yang tidak memiliki toilet, dan sebagainya, maka kami telah memberikan bantuan revitalisasi untuk pembangunan sarana prasarana khususnya sekolah dasar,” jelas Ali.

Wabup Ali menambahkan selain revitalisasi sekolah, terdapat beberapa sekolah dasar di wilayah kabupaten Bandung juga telah diberikan alat-alat TIK seperti Laptop, smartphone, dan beberapa alat lain dalam upaya mendukung pembelajaran murid di kelas.

Sementara itu, Kepala Sekolah SD IT Persis Ciganitri Bandung, Ahsan Sobar, mengucapkan apresiasi kepada Pemerintah yang telah memberikan bantuan papan interaktif, sehingga membuat anak-anak semakin semangat belajar dan guru juga dapat terus berinovasi dalam pembelajaran dengan alat tersebut.

Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat
Sekretariat Jenderal
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah

Laman: kemendikdasmen.go.id
X: x.com/Kemdikdasmen
Instagram: instagram.com/kemendikdasmen
Facebook: facebook.com/kemendikdasmen
YouTube: KEMDIKDASMEN
Pertanyaan dan Pengaduan: ult.kemdikdasmen.go.id
Siaran Pers Kemendikdasmen: kemdikdasmen.go.id/main/blog/category/siaran-pers

#PendidikanBermutuuntukSemua 
#KemendikdasmenRamah

Penulis: Ririn Ramandani

Editor: Denty Anugrahmawaty

Kepemilikan Konten PaudDikdasmen Kepemilikan Konten Dinas Pendidikan Kepemilikan Konten Ruang Murid Kepemilikan Konten Ruang GTK Kepemilikan Konten Ruang Sekolah Kepemilikan Konten Ruang Orang Tua Kepemilikan Konten Ruang Pemerintah Kepemilikan Konten GTK Kepemilikan Konten Guru Dikdasmen Kepemilikan Konten Sekolah Dikdasmen Kepemilikan Konten Murid Dikdasmen Kepemilikan Konten Mitra Dikdasmen Kepemilikan Konten Orang Tua Kepemilikan Konten Pemenuhan dan Perbaikan Sarana dan Prasarana Pendidikan

Siaran Pers Terkait
Gambar Konten Terkait
Program PSPP Turut Menyasar Pendidikan Vokasi PKPLK pada Peringatan Hardiknas 2025

Kepemilikan Konten Sekolah Kejuruan Kepemilikan Konten Ruang Sekolah Kepemilikan Konten Ruang Publik Kepemilikan Konten Vokasi Kepemilikan Konten Sekolah PAUD Kepemilikan Konten Sekolah Dikdasmen Kepemilikan Konten Mitra Dikdasmen Kepemilikan Konten Pemenuhan dan Perbaikan Sarana dan Prasarana Pendidikan

Diterbitkan pada : 03/05/2025

Gambar Konten Terkait
Program Revitalisasi Sekolah Hingga Sosialisasi Kebijakan Hiasi Hardiknas Tahun 2025 di Purbalingga

Kepemilikan Konten Badan Bahasa Kepemilikan Konten Sekolah Kejuruan Kepemilikan Konten Sekolah PAUD Kepemilikan Konten Sekolah Dikdasmen Kepemilikan Konten Pemenuhan dan Perbaikan Sarana dan Prasarana Pendidikan

Diterbitkan pada : 03/05/2025

Gambar Konten Terkait
Irjen Kemendikdasmen Kawal Program Revitalisasi dan Digitalisasi Sekolah Saat Hardiknas di Bekasi

Kepemilikan Konten Ruang Orang Tua Kepemilikan Konten Itjen Kepemilikan Konten Murid Kejuruan Kepemilikan Konten Murid PAUD Kepemilikan Konten Murid Dikdasmen Kepemilikan Konten Penguatan Pendidikan Karakter Kepemilikan Konten Penguatan Pendidikan Unggul, Literasi, Numerasi dan Sains Teknologi

Diterbitkan pada : 03/05/2025